Berita Terkini

KPU Kota Tanjung Balai melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis Tata Kerja Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Se-Kota Tanjung Balai

KPU Kota Tanjung Balai melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis Tata Kerja Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Se-Kota Tanjung Balai Dalam Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Walikota dan Wakil Walikota Pada Kota Tanjung Balai Tahun 2024 Jumat 31 Mei 2024 bertempat di Hotel Al Musyaffa Kota Tanjung Balai.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Ketua KPU Kota Tanjung Balai, Fitra Ramadhan Panjaitan, yang didampingi oleh anggota KPU lainnya yaitu Delila, Ulil Amri, Suci, dan Zainul Arifin DMK. Kehadiran jajaran Sekretariat KPU Kota Tanjung Balai juga menambah semarak acara ini. Dan dihadiri oleh Ketua dan Anggota PPK Se-Kota Tanjung Balai.

Tidak hanya dihadiri oleh pihak internal KPU, Bimtek ini juga mengundang Perwakilan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Tanjung Balai dan Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Tanjung Balai sebagai narasumber. Mereka memberikan materi yang sangat penting bagi para peserta Bimtek, yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas penyelenggaraan Pilkada di Kota Tanjung Balai.

Dalam sambutannya, Fitra Ramadhan Panjaitan menekankan pentingnya koordinasi dan kerja sama antara berbagai pihak dalam mensukseskan Pilkada yang akan datang. "Kami berharap dengan adanya Bimtek ini, para anggota PPK dapat lebih memahami tugas dan tanggung jawab mereka, sehingga Pilkada bisa berjalan dengan lancar dan demokratis," ujarnya.

Kegiatan Bimtek ini diharapkan dapat mempersiapkan anggota PPK Se-Kota Tanjung Balai dengan baik dalam menghadapi berbagai tantangan yang mungkin muncul selama proses pemilihan. Dengan pembekalan yang matang, diharapkan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Kota Tanjung Balai dapat berjalan sukses, aman, dan sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi.

Acara ini berakhir dengan sesi tanya jawab interaktif, di mana peserta dapat langsung berdiskusi dengan narasumber mengenai berbagai isu terkait Pilkada. Semangat dan antusiasme peserta terlihat jelas, menandakan kesiapan mereka dalam menyukseskan Pilkada Serentak Tahun 2024.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 387 kali